Penyebab Busi Mobil Hitam Pekat

Sebagai komponen penting pada mesin bensin, busi juga bisa digunakan sebagai indikator bagaimana kinerja dan performa mesin yang terjadi sebelumnya. Istilahnya bisa digunakan untuk mendiagnosa kondisi mesin tersebut.

Caranya adalah dengan memperhatikan warna yang ada di sekitar kepala busi (bagian ujung yang ada elektrodanya). Melalui tampilan warna pada kepala busi, kita bisa mengetahui kondisi mesin di mobil. Apakah mesin ini bekerja secara normal, mengalami overheat (terlalu panas), atau malah boros bahan bakarnya.

Sebagai komponen penting pada mesin bensin Penyebab Busi Mobil Hitam Pekat

Seperti diketahui, kepala busi letaknya berada di dalam ruangan bakar bersama dengan klep. Warna yang timbul pada kepala busi merupakan refleksi dari efek pembakaran yang terjadi.

Mesin dengan kondisi pembakaran yang normal ditandai dengan warna coklat keabu-abuan yang merata di sekitar kepala busi. Selain itu, kondisi kepala busi akan terlihat bersih dan tidak terlihat penumpukan kerak atau deposit sisa hasil pembakaran.

Sedangkan untuk kondisi pembakaran yang terlalu panas (overheat) ditandai dengan dominasi warna kuning putih di seluruh permukaan kepala busi, bahkan pada beberapa kondisi, ujung elektroda tergerus sehingga gap busi menjadi lebih besar.

Bagaimana dengan warna busi mobil hitam pekat ? Warna busi mobil hitam pekat menandakan kondisi pembakaran di dalam mesin sangat bermasalah. Umumnya terjadi akibat campuran bahan bakar yang terlalu kaya (banyak) dan terjadinya kebocoran oli sehingga masuk dan ikut terbakar didalam ruang bakar.

Jumlah bahan bakar yang terlalu banyak akan membuat pembakaran menjadi tidak sempurna, sehingga meninggalkan jelaga berwarna hitam pekat didalam ruang bakar. Pun begitu dengan oli yang masuk kedalam ruang bakar ia akan sulit terbakar bahkan akan menempel pada seluruh dinding ruang bakar.

Nah, apa saja sih penyebab busi mobil hitam pekat? simak informasi penyebab busi mobil hitam pekat dibawah ini.


1. Filter udara mampet


Filter udara yang mampet akan mempengaruhi performa mesin secara langsung. Biasanya mesin menjadi tidak bertenaga dan bahan bakar menjadi lebih boros sehingga jumlah bahan bakar yang terlalu banyak didalam ruang bakar ini secara otomatis akan membuat busi mobil hitam pekat kering.


2. Semprotan injektor abnormal


Penyebab busi mobil hitam pekat kering berikutnya adalah semprotan injektor yang abnormal. Biasanya hal ini terjadi saat semprotan injektor tidak berbentuk kabut, melainkan seperti air mancur.

Semprotan injektor yang seperti air mancur ini (tidak dalam bentuk kabut) membuat bahan bakar menjadi lebih sulit di bakar dibandingkan dengan bahan bakar yang sudah berbentuk kabut. Akibatnya jelaga akan muncul dan menempel pada kepala busi.


3. Ignition coil lemah


Ignition coil yang lemah (contoh: tahanan coil membesar) akan mempengaruhi besaran bunga api yang muncul di busi. Perlu di ingat bahwa campuran udara dan bahan bakar ini di kompresi oleh piston, tekanan kompresi akan mempengaruhi hasil percikan api yang muncul di kepala busi.

Ketika igintion coil lemah, maka percikan api pada busi juga akan berubah dan mengecil, efeknya kemampuan untuk membakar campuran bahan bakar pada waktu yang tepat menjadi berkurang. Akibatnya muncul jelaga yang menjadi penyebab busi mobil hitam pekat.


4. Ignition timing terlalu lambat


Untuk beberapa mobil injeksi yang diproduksi sebelum tahun 2012, Ignition timing masih perlu dilakukan penyetelan secara manual dengan menggunakan alat bernama Timing light. Ignition timing ini adalah waktu dimana busi memercikan api sesaat sebelum kompresi piston sampai di TMA (Titik Mati Atas).

Ignition timing mempengaruhi tenaga dan juga proses pembakaran yang terjadi di ruang bakar. Salah satu efek yang ditimbulkan adalah penyebab busi mobil hitam pekat.

Ignition timing yang terlalu lambat menyebabkan proses pembakaran menjadi tidak sempurna dan kerap menghasilkan jelaga pada sisa hasil pembakaran. Jelaga inilah yang kerap membuat busi mobil hitam pekat.


5. Penggunaan tipe busi yang salah


Hal berikutnya yang bisa menyebabkan busi mobil hitam pekat adalah penggunaan tipe busi yang tidak tepat. Seperti di ketahui, busi mobil terbagi menjadi 2, busi panas dan busi dingin.

Penggunaan busi yang tidak sesuai akan menyebabkan proses pembersihan keramik pada busi (yang biasanya terjadi dengan sendirinya akibat suhu dalam ruang bakar) menjadi tidak optimal.

Akibatnya kerak yang seharusnya bisa terbuang oleh suhu yang panas di mesin menjadi menempel pada kepala busi. Hal ini menyebabkan percikan api terganggu, pembakaran tidak sempurna hingga akibatnya muncul jelaga hitam di busi.


6. Seal klep bocor oli


Penyebab busi mobil hitam pekat selanjutnya adalah terjadinya kebocoran oli pada bagian seal klep. Kebocoran oli pada seal klep akan membuat oli masuk ke ruang bakar melalui batang klep dan jatuh ke ruang bakar.

Masuknya oli kedalam ruang baar tentu akan mengakibatkan pembakaran menjadi tidak sempurna lagi, bahkan tercampur dengan zat-zat kimia didalam oli mesin. Akibatnya, busi mobil menjaid hitam pekat bahkan basah dengan oli mesin.


7. Oil ring pada piston aus


Hal terakhir yang ombro ketahui bisa menjadi penyebab busi mobil hitam pekat adalah ring oli pada piston sudah aus. Seperti diketahui, pada piston mobil terdapat 3 ring agar kompresi bisa maksimal yaitu ring kompresi, ring bilas dan ring oli.

Ketika ring oli aus, maka oli mesin yang menempel pada dinding silinder akan ikut masuk kedalam ruang bakar dan ikut terbakar meskipun tidak terbakar sepenuhnya. Akibatnya busi mobil hitam pekat dan terdapat oli di sekitarnya.
Lebih baru Lebih lama